KONTRIBUSI KARAKTERISTIK TERHADAP KINERJA KARYAWAN UNIT REKAM MEDIS RSUD CHASBULLAH ABDULMADJID BEKASI

Nanda Aula Rumana, Febi Aquila, Wiwik Viatiningsih, Deasy Rosmala Dewi

Abstract


Karakteristik dan kinerja karyawan unit rekam medis merupakan salah satu komponen penting yang harus di perhatikan dalam penyelenggaran rekam medis di RSUD dr.Chasbullah Abdulmadjid Bekasi guna tercapainya mutu pelayanan rekam medis. Tujuan umum penelitian ini Mengetahui kontribusi karakteristik terhadap kinerja karyawan unit rekam medis RSUD dr. Chasbullah Abdulmadjid Bekasi. Metode dalam penelitian ini dengan menggunakan pendekatan kuantitatif, desain penelitian crosssectional menggunakan uji fisher exact dan uji t independen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa umur karyawan rata-rata 30 tahun, jenis kelamin laki-laki 50,9%, pendidikan terakhir SMA 43,4%, latar belakang pendidikan non rekam medis 77%, lama kerja rata-rata 7 tahun, pengetahuan kurang sebanyak 58,5%, dan 83,0% tidak pernah mengikuti pelatihan. Berdasarkan hasil penelitian, dari seluruh karakteristik yang diuji yaitu umur, lama kerja, jenis kelamin, pendidikan terakhir, latar belakang pendidikan, pelatihan, dan pengetahuan, hanya variabel latar belakang pendidikan yang terbukti signifikan (Pvalue 0,043) berpengaruh terhadap kinerja karyawan unit rekam medis di Unit Rekam Medis RSUD Chasbullah Abdulmadjid.

Full Text:

Hal. 46-50

Refbacks

  • There are currently no refbacks.