EVALUASI SISTEM PENDAFTARAN ONLINE DI PUSKESMAS KASIHAN II BANTUL
Abstract
Sistem pendaftaran online merupakan salah satu komponen penting dalam upaya peningkatkan mutu di fasilitas pelayanan kesehatan. Puskesmas merupakan suatu unit pelayanan kesehatan yang memberikan pelayanan kuratif dan preventif secara terpadu, menyeluruh dan mudah dijangkau dalam wilayah kerja kecamatan atau sebagian kecamatan dikotamadya atau kabupaten. Puskesmas Kasihan II Bantul telah memiliki akses sistem pendaftaran online dengan menggunakan aplikasi Digital Government Services (DGS) sejak bulan april 2021. Pelaksanaan sistem pendaftaran online DGS ini belum berjalan dengan optimal karena belum adanya sosialisasi kepada petugas pendaftaran sehingga mengakibatkan pasien lebih memilih untuk melakukan pendaftaran secara langsung melalui Anjungan Pendaftaran Mandiri (APM). Berdasarkan hal tersebut, tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui proses dan mengevaluasi sistem pendaftaran online dengan metode TAM serta mengetahui faktor-faktor yang menjadi kendala terlaksananya pendaftaran online di Puskesmas Kasihan II Bantul. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan menggunakan rancangan penelitian studi fenomenologi. Sampel subjek dalam penelitian ini adalah 4 petugas pendaftaran di puskesmas kasihan II Bantul, sedangkan sistem pendaftaran online adalah sebagai sampel objek dalam penelitian ini. Hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa aplikasi sistem pendaftaran online di puskesmas kasihan II bantul dapat diakses di https://dgskesehatan.bantulkab.go.id. Aplikasi ini mudah digunakan dan mempercepat proses pendaftaran pasien, hal ini dapat diketahui dari proses pendaftaran online hingga mendapatkan nomor antrian hanya membutuhkan waktu kurang dari 5 menit. Belum adanya Kebijakan tertulis dan SOP menjadi penyebab utama kurang optimalnya pengimplementasian aplikasi sistem pendaftaran online di Puskesmas Kasihan II Bantul.
Full Text:
57-65Refbacks
- There are currently no refbacks.