0
INSTRUMEN DAN ANALISIS DATA PENELIIIAN REKAM MEDIS&MANAJEMEN INFORMASI KESEHATAN
Buku ini ditulis untuk menjawab pertanyaan yang kerap dikemukakan apa instrumen dan bagaimana cara melakukan analisis data penelitian rekam medis & manajemen informasi kesehatan. Instrumen atau alat ukur merupakan hal yang sangat penting di dalam kegiatan penelitian. Jika instrumen penelitian salah maka hasil penelitian yang diperoleh juga salah. Demikian pula dengan analisis data, sebuah proses mengubah data dengan tujuan menemukan informasi baru yang dapat digunakan untuk membuat kesimpulan.
Buku ini mempunyai mempunyai keunikan tersendiri karena tidak hanya mengulas instrumen dan analisis data saja, melainkan menghubungkannya dengan penelitian terkait rekam medis dan manajemen informasi kesehatan. Pembahasan yang holistik memungkinkan pembaca tidak hanya mmengetahui hal – hal yang teknis tentang instrumen dan analisis data, melainkan dapat mengungkap ide – ide baru terkait topik penelitian bidang rekam medis dan manajemen informasi kesehatan. Oleh karena itu, buku ini sangat cocok untuk digunakan para peneliti bidang rekam medis dan manajemen informasi kesehatan, mahasiswa, maupun dosen pembimbing dan penguji.
Ucapan terima kasih diberikan kepada semua guru dan dosen yang telah mentransfer ilmu atau cara berfikir akademik kepada penulis. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada semua pihak terkait yang tidak bisa disebutkan satu persatu.
Buku ini diterbitkan oleh APTIRMIKI yang merupakan salah satu penerbit yang menerbitkan buku – buku rekam medis dan manajemen informasi kesehatan. Isi buku edisi pertama ini ditinjau oleh Dr. Hosizah, MKM, seorang dosen S1 Manajemen Informasi Kesehatan(MIK), Sarjana Terapan MIK, D3 Rekam Medis&Informasi Kesehatan, Universitas Esa Unggul Jakarta.