INTEGRASI SISTEM REGISTRASI RSUP DR. SARDJITO DENGAN DATA KEPENDUDUKAN DI DUKCAPIL

Agung Setiawan

Abstract


Registrasi pasien di RSUP Dr. Sardjito memiliki peranan penting dalam hal administratif dan medis. Hal ini berkaitan dengan ketepatan identifikasi, ketepatan pengobatan dan ketepatan pembiayanaan. Tiga hal tersebut sangat berkaitan satu dengan yang lain, karena registrasi dilakukan pertama kali pasien memberikan suatu informasi awal berupa data sosial yang akan digunakan terus menerus hingga seluruh aktifitas dan keperluan administratif maupun medis selesai dalam suatu pelayanan kesehatan. Pada praktiknya proses registrasi pasien sering terjadi kesalahan data yang tidak sesuai dengan data asli pasien. Hal tersebut dipicu karena belum ada sistem terintegrasi dari dukcapil dengan sistem registrasi pasien di pelayanan kesehatan dimana petugas registrasi masih mendata secara manual melalui penginputan data sosial dengan mencocokan apa yang telah diinformasikan pasien dengan kartu identitas penduduk yang dimiliki pasien. Selain itu, sering terjadi human error baik kesalahan informasi dari pasien maupun kesalahan penginputan data dari petugas registrasi.Dengan adanya sistem registrasi yang terintegrasi dengan data dukcapil, maka kesalahan-kesalahan pengumpulan data sosial pasien dapat dikurangi bahkan diharapkan dapat menghilangkan kesalahan pencatatan data sosial pasien karena registrasi sudah di back up oleh bank data kependudukan dari dukcapil. Adapun penerapannya dengan memasukkan nomor NIK pasien yang akan berobat dalam sistem informasi pendaftaran yang dimiliki RSUP Dr. Sardjito  maka secara otomatis data sosial yang dibutuhkan untuk meregistrasi pasien akan langsung terinputkan secara lengkap dan benar. Pemanfaatan integrasi sistem informasi pendaftaran di  RSUP Dr. Sardjito dengan data dukcapil diharapkan dapat dikembangkan lebih luas.

Full Text:

Hal. 60

Refbacks

  • There are currently no refbacks.